Sabtu, 23 Oktober 2021 | 12:24
Jajanan Favorit yang Wajib Dicoba di Kawasan Kuliner Pasar Lama
Jajanan Favorit yang Wajib Dicoba di Kawasan Kuliner Pasar Lama

Pasar Lama Tangerang, kini terkenal sebagai kawasan kuliner kekinian dan super lengkap. Lokasi ini memang sudah terkenal sebagai pusat kuliner Kota Tangerang. Walaupun sudah ada sejak puluhan tahun lalu, tetapi popularitasnya kian meroket.

Semakin hari, deretan penjajak makanannya bahkan semakin ramai. Banyak sekali jajanan dan kudapan yang bahkan viral di media sosial ditawarkan di sini. Rasa yang lezat dan harga yang bersahabat membuat kawasan kuliner ini selalu ramai, dan setiap sorenya dipadati pengunjung.

Dari sekian banyak jajanan yang enak dan murah-murah. Ada lima jajanan yang direkomendasikan untuk dicoba saat berkunjung. Pertama, Crepes Jumbo perpaduan kulit crepes yang besar dan gurih, dengan tambahan isi banyak macamnya. Berada didepan bank BCA, dibandrol mulai Rp10 ribu dengan satu topping dan Rp15 ribu untuk dua topping.

Kedua, Souffle Pancake yang viral di medsos. Pengunjung harus menyiapkan kesabaran ekstra jika ingin mencoba, antriannya bisa 2 jam. Menggunakan adonan pancake khas Jepang, dijual dengan harga Rp25 ribu dan bisa laku hingga 800 pancake per harinya. Mulai dari topping creeme brulee, cheese, tiramisu hingga cokelat.

Ketiga, Kepak Madu Mael yang terinspirasi dari sayap ayam di kartun Upin Ipin Malaysia. Sayam ayam dibumbu merah rahasia, dibakar hingga bagian dalam, dan disajikan dengan nasi lemak. Dibandrol mulai Rp12 ribu hingga Rp28 ribu dengan paket lengkap.

Keempat, Kentang Spiral terbuat dari kentang dibentuk panjang dan memutar layaknya spiral. Dijual seharga Rp15 ribu, sudah dapat kentang yang digoreng garing dan ditambah beragam penyedap. Lokasinya tak jauh dari parkiran Pasar Lama.

Kelima, Surabi Hijau makanan khas daerah olahan dari daun suji, yang seharinya bisa laku hingga 1000 pcs surabi. Jadi, apalagi yang harus diragukan dengan pilihan kuliner di Pasar Lama Tangerang ini. Jangan ragu untuk berkunjung dan mencicipi sederet jajarannnya bersama pasangan, teman bahkan keluarga.

Situs Resmi Pemerintah Kota Tangerang
Jl. Satria Sudirman No. 1 Gedung Pusat Pemerintahan Lt. IV Kota Tangerang 15111